Memperingati Isra Mi’raj dengan Semangat Menuju Perubahan

20 Feb 2019

Pada tanggal 27 Rajab, seluruh umat Islam yang ada di dunia bersiap untuk memperingati peristiwa mulia dalam sejarah islam yaitu Isra Mi’raj yang biasanya diselengarakan dengan menggelar berbagai acara dan pengajian. Seperti yang banyak kita baca di buku maupun di internet, peringatan Isra Mi’raj merupakan sebuah momentum peringatan perjalanan yang dialami oleh Rasulullah SAW. Hingga kini peristiwa mulia ini diabadikan oleh Allah di Al-Quran dan terus dimaknai dan diperingati oleh umat Islam di berbagai negara.

Pesan dan Semangat Perubahan dalam Peristiwa Isra Mi’raj

Tiap hari, bulan dan tahunnya umat muslim senantiasa berupaya mengampil pelajaran dari masa lalu untuk merubah masa depan ke arah yang lebih baik. Walaupun peringatan Isra Mi’raj di beberapa tempat masih diperdebatkan melalui berbagai bidang keilmuan baik dari segi ilmiah dan teologis, namun pesan moral yang ada pada peristiwa Isra Mi’raj terus diaplikasikan dan dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari umat Islam.

Banyak sekali pesan yang dibawa yang peristiwa Isra Mi’raj dapat berupa beberapa hal seperti, memandang kehidupan untuk senantiasa melakukan kebaikan dan perubahan. Seperti yang ada pada kata “Asra” di surat Al-Isra, tersebut bermakna bahwa itu perjalanan perpindahan tempat dari satu tempat ke tempat lainnya. Perjalanan horizontal yakni perjalanan dari Masjidil Haram di Makkah menuju Masjidil Aqsa di Syam (Isra), lalu dilanjutkan perjalanan vertikal dari Masjidil Aqsa Menuju tempat tertinggi di langit ke-7 yaitu Sidratul Muntaha (Mi’raj). Walaupun pada perjalanan vertikal lebih sulit dicerna secara rasional dibanding perjalanan horizontal, namun keduanya memiliki makna dan pesan tersendiri.

Tidak hanya pesan dalam kehidupan, peringatan Isra Mi’raj juga dapan dijadikan sebagai penyembu h bagi jiwa yang gunda, putus ada dan resah yaitu bahwa apa yang ada di dunia ini semua adalah kebesaran dan kekuasaan Allah SWT, sehingga hendaknya seluruh manusia mengembalikan segala urusan di dunia kepada Allah semata. Semoga bermanfaat untuk kita semua.