Keutamaan Orang yang Berilmu dan Mengamalkannya

25 Dec 2019

Di dalam Al-Quran, Allah memberitahukan kepada umat-Nya bahwa orang yang berilmu dan mengamalkannya adalah salah satu orang yang disayangi Allah SWT dan menjadi orang yang nantinya akan di selamatkan dari api neraka. Menuntut ilmu adalah suatu hal yang penting dalam setiap muslim. Sebab, ilmu merupakan cahaya sekaligus petunjuk, sedangkan kebodohan adalah kegelapan dan kesesatan. Selain itu, dijelaskan pula tentang kewajiban mengamalkan ilmu yang telah dipelajari, juga nasihat bagi para guru untuk senantiasa menjadi contoh teladan bagi para penuntut ilmu.

 

Pelajarilah apa yang telah Allah turunkan berupa wahyu kepada Rasul-Nya. Sesungguhnya, ulama adalah pewaris para nabi. Adapun para nabi dulu tidak mewariskan uang dinar atau dirham, tetapi mereka mewariskan ilmu. Maka, siapa yang mengambil ilmu tersebut, berarti ia telah mengambil bagian kekayaan yang besar dari warisan mereka. Memiliki sebuah ilmu dan mampu mengamalkannya adalah sesuatu hal yang sangat mulia di dunia ataupun di akhirat. Bahkan dalam Al-Quran Allah juga akan menjanjikan pahala yang akan mengalir sampai hari kiamat untuk umat-Nya yang senantiasa mencari dan mengamalkan ilmunya. Seperti yang berbunyi dalam surat  Al-Mujadilah ayat 11 yang artinya:

”Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.” Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Jika seorang hamba menginggal dunia, maka pahala amalnya terputus kecuali dari tiga hal, yakni sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan oleh orang-orang sepeninggalannya, atau anak shalih yang mendoakannya.”

 

Marilah kita renungi apakah kita adalah termasuk orang yang senantiasa haus akan ilmu serta membagikan ilmu yang bermanfaat ini untuk sesama. Ajarkan anak-anak dan teman-teman Sobat tentang ilmu yang baik dan bermanfaat nantinya, agar menjadi amalan yang akan mengalir hingga hari kiamat kelak.