Inilah Hikmah Manfaat Pernikahan dalam Islam

24 Jul 2019

Pernikahan adalah sebuah ikatan lahir dan batin anatar sepasang laki-laki dan perempuan dalam suatu rumah tangga yang berdasarkan tuntunan norma dan agama. Pernikahan juga bisa diartikan sebagai suatu perjanjian atau sebuah akad ijab qabul seorang pasangan laki-laki dan perempuan untuk menghalalkan hubungannya sebagai pasangan suami istri yang sah serta dengan syarat-syarat dan rukun-ruukn yang ada dalam syariat Islam. Nah inilah hikmah manfaat dalam pernikahan yang perluh diketahui dalam islam.

 

Menjadikan Hidup Lebih Tenang dan Tentram

Sudah banyak sekali Allah dan Rasul-Nya sabdakan bahwa menikah memiliki banyak sekali keutamaan dan bahkan Allah Swt juga sudah berjanji akan memberikan ketenangan dan ketentraman dalam hidup jika menyempurnahkan agamanya dengan menikah. Seperti yang Allah sabdakan pada surat Ar-Rum ayat 21 yang memiliki arti:

Dan diantara tanda-tanda kebesaran-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu, dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan diantaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda kebesaran Allah SWT bagi kaum yang berfikir.” QS Ar-Rum ayat 21.

 

Dijauhkan dari perbuatan maksiat

Untuk mencegak dari perbuatan maksiat adalah dengan melakukan pernikahan, dengan adanya pernikahan maka seseorang akan bisa meredamkan naluri seksualnya ke jalan yang halal dan diridhoi oleh Allah. Seperti yang Rasulullah sabdakan yang artinya:

Wahai para pemuda siapa yang sudah mempunyai kesempatan untuk menikah, maka nikahlah, karena nikah itu lebih dapat memelihara pandangan dan memelihara kemaluan.


Pernikahan jalan terbaik mendatangkan keberkahan

Pernikahan sendiri tidak hanya membantu Anda menjahui kemaksiatan, tetapi juga akan mendatangkan keberkahan karena sang suami akan bekerja lebih giat lagi untuk mencari nafkah yang halal untuk keluarganya. Selain itu Allah juga sudah bersabda bahwa dengan menikah akan membuat rezeki akan lancar dan berlimpah.